Dengan keberadaan yang hampir selalu tersedia di setiap perangkat komputer maupun laptop membuat PowerPoint Menjadi sebuah software yang mudah untuk diakses. Penggunaannya yang tidak rumit membuat banyak orang memilih software ini untuk berbagai kebutuhan presentasi.
Ikuti kelas ini untuk dapatkan berbagai pengetahuan serta tips untuk memaksimalkan presentasi menggunakan PowerPoint. Eksklusif bersama Fajri Ma’rifatullah, seoramg Presentation Designer dan Founder Bengkelslide, pelajari berbagai cara dan berkreasi dengan PowerPoint.
Melalui kelas ini kamu akan belajar cara menggunakan berbagai fitur dalam membuat presentasi di PowerPoint. Berikut hal yang akan kamu pelajari di kelas ini:
1. Keunggulan PowerPoint
2. Mengenal berbagai fitur-fitur di PowerPoint
3. Berbagai cara menggunakan fitur PowerPoint mula dari insert shape, eyedropper tools, object alignment, dan lainnya.
4. Pro tips serta tips dalam berkreasi di PowerPoint.
Kelas ini dilengkapi penjelasan dan contoh berbagai teknik dalam menggunakan fitur-fitur di PowerPoint. Kamu bisa belajar sekaligus praktik karena Fajri akan mendemonstrasikan step by step setiap penggunaan tekniknya.
Tidak hanya itu, di kelas ini kamu akan mendapatkan berbagai keuntungan seperti akses penuh untuk menonton video penjelasan selama 1,5 jam, 15 video singkat yang padat materi dengan kemudahan mengakses video di HP, laptop, dan perangkat lainnya yang kompatibel. Kamu bebas akses video pembelajaran selamanya, dan juga akan mendapatkan sertifikat!
Kelas ini cocok bila kamu seorang mahasiswa, karyawan, ataupun pemilik bisnis yang ingin mengembangkan keterampilan di penggunaan PowerPoint.
Sebelum memulai pastikan kamu menyiapkan hal-hal berikut, ya:
1. Jaringan koneksi yang stabil
2. Laptop atau HP untuk menonton video
Temukan berbagai tips belajar berkreasi dengan PowerPoint agar presentasimu makin ciamik hanya dengan ikut kelas 1,5 jam ini!